should i introduce???

Foto saya
batavia, Indonesia
adalah ketika kita memerlukan wadah untuk berbagi..

Jumat, 21 Agustus 2009

Penantian Tak Berujung..

cinta..
sebuah kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu..

cinta,
pula yang membuat sebuah titik balik antara matahari dan bulan yang menjadikannya gerhana..

ombak mengikis batu karang..
deru dan debu bercampur,
beterbangan terbawa oleh sang angin..
aku hanya bisa terdiam,
diam tanpa hasrat,
saat ku sadari aku sendirian..

haruskah kulempar relung hati ini,
jauh..
jauh kedalam jurang tak berdasar..

hanya alam yang menemani..
siang cerahkan sisa-sisa perjuangan ini..
malam sepikan duka lara ini..

inginku lari..
lari dan berbisik pada pepohonan..
lari dan bersandar pada bebatuan..
karena hanya itu bisaku..

kau jauh disana..
terbang bersama sayapmu..
jauh..
meraih sang bulan yang tak mau peduli..

percuma aku bertanya..
karena mulutmu diam..
selalu diam..
aku memang tak sempurna..
tapi setidaknya aku tak buta..

adakah caraku kembali..
kembali dari arus waktu yang deras ini..
atau keadaan yang tak menentu..
memulai menyulam kembali indahnya hari esok..

aku menunggumu..
itu satu "JANJIKU" padamu..

saya tujukan puisi ini teruntuk dia,
yang mengajari aku tentang cinta,
yang mengajari aku tentang luka,
yang mengajari aku tentang arti hidup..

km,
yg selalu aku tunggu..



yup..
penggalan puisi diatas ditujukan untuk seseorang yang selalu ada dihati,seorang yang kini mulai menjauh dan penantianku tak akan berhenti sampai 6 bulan kedepan..
pengorbanan yang terjadi tak melulu merugikan..
malah terkesan pengorbanan dan perjuangan akan terasa lebih indah dari hasilnya..
yup saat itulah kita dapat mendewasakan diri dan mencari dimana kebahagian itu..
ada kalanya kita harus sakit dahulu untuk mendapatkan arti tersebut..
berusahalan untuk mengerti bukan dimengerti..
biasakan juga untuk memandang masalah dari 2 sisi..
jangan terlalu mementingkan ego sesaat yang kadang malah dapat membunuh kita..
dan semua hal diatas harus disertai dengan keyakinan yang kuat untuk berusaha..
keyakinan dimana akan mencoba apapun untuk meraihnya kembali[tapi jangan pake dukun ato hal" gaib lainnya,hmm mksdnya berusaha dengan jiwa dan raga sendiri ^__^]
hidup emang seperti roda, kadang diatas dan kadang dibawah..
tapi kapan kita akan diatas kalau kita tidak berusaha meraihnya..
^___^
dan jangan lupa tetap tersenyum..
karena emang sebagian dari iman..
kan males juga patah hati tapi cemberut mulu kan..
hehehhe..
yup "SEMANGAT" !!! ^___^


P.S : I'm Waiting for YOU !!!
karena ku yakin, kamulah yang aku cari..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

free counters

Friendship Until The End !!!

Friendship Until The End !!!
What ever you do or who ever you are !!! we're still a family..
Powered By Blogger